BANJARUPDATE, BARABAI – Seluruh umat muslim di Kalsel merayakan malam takbiran menyambut Idulfitri 1446 H, Minggu (30/4). Itu menandai berakhirnya puasa Ramadan selama sebulan.
Di Hulu Sungai Tengah (HST), malam takbrian dibalut dengan lomba yang diikuti 30 peserta. Ratusan masyarakat antusias menyaksikan arak arakan peserta.
Start dimulai dari depan rumah dinas Bupati HST. Peserta menampilkan aksinya dengan kendaraan yang sudah didekorasi bernuasa islami.
Gema takbir membahana sepanjang jalan yang dilewati. Ini membuat malam takbiran semakin meriah.
“Mari kita bersama-sama mengumandangkan Takbir, Tahlil dan Tahmid untuk bentuk rasa syukur kita kepada Allah setelah menjalankan Ibadah Puasa Ramadan sebulan penuh,” kata Wakil Bupati HST, Gusti Rosyadi Elmi.
Malam takbiran keliling merupakan wujud syukur dan kegembiraan setelah sebulan penuh menjalankan Ibadah Puasa.
“Kegiatan ini juga menjadi syiar Islam yang menghidupkan suasana malam kemenangan dengan lantunan takbir, khususnya di seluruh penjuru Kota Barabai,” ungkap Rosyadi.
Ia mengingatkan pada seluruh peserta Lomba pawai takbiran agar tetap menjaga ketertiban, keselamatan, serta menghormati sesama.
Ia berharap ajang ini dapat mempererat tali persaudaraan dan kebersamaan di tengah-tengah masyarakat.
Selain itu, Rosyadi juga menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang turut berkontribus terhadap penyelenggaraan acara ini.
Lomba Pawai Takbiran ini dimulai sekitar pukul 21.30 Wita, dengan total 30 peserta pawai.
Usai seluruh peserta pawai berkeliling. Acara dilanjutkan dengan penampilan pemenang pada Lomba Bagarakan sahur yang telah digelar, Jumat (21/3) lalu.(zam)