BANJARUPDATE.COM, BANJARMASIN – Wali Kota Banjarmasin Muhammad Yamin secara resmi melantik Neli Listriani sebagai Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kota Banjarmasin, Sabtu (22/3).
Kegiatan ini berlanjut dengan pelantikan seluruh pengurus TP-PKK Banjarmasin oleh Sekretaris TP-PKK Provinsi Kalimantan Selatan, Rachmah Noorlias.
Usai pelantikan, Ketua TP PKK Banjarmasin, Neli Listriani menyatakan bahwa pihaknya akan segera menggelar rapat internal.
Rapat ini bertujuan untuk membahas 10 program prioritas yang akan berjalan.
“Salah satu program utama yang menjadi perhatian serius adalah percepatan penurunan angka stunting di Banjarmasin,” ucapnya, Sabtu (22/3/2025).
Hal itu sebagai instruksi Wali Kota dan arahan dari pemerintah pusat. Percepatan penurunan angka stunting menjadi prioritas dalam mewujudkan Banjarmasin yang maju dan sejahtera.
Ia menegaskan bahwa TP-PKK akan berkolaborasi dengan para kader di tingkat kelurahan dan kecamatan. Kolaborasi ini untuk memastikan program tersebut berjalan efektif dan tepat sasaran.
“Mereka adalah ujung tombak pemerintah di lapangan,” imbuhnya.
Untuk itu pihaknya bakal melakukan pemantauan langsung. Ini untuk memastikan intervensi bagi ibu hamil, anak stunting, atau keluarga berisiko stunting dapat dilakukan dengan cepat dan tepat.