Jasad Korban Diterkam Buaya di Kotabaru Akhirnya Ditemukan

Banjar Update11 Dilihat

BANJARUPDATE.COM, KOTABARU – Tiga hari pencarian, jasad korban diterkam buaya di Kotabaru akhirnya ditemukan, Selasa (20/5).

Korban, SM (34) ditemukan tim gabungan pencarian dari Polsek Sungai Durian, TNI, Basarnas, relawan, dan masyarakat.

Sebelumnya, SM diduga diterkam buaya di Sungai Manunggul, Kecamatan Sungai Durian, Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan.

“Alhamdulillah, korban telah ditemukan pagi tadi sekitar pukul 06.15 Wita,” ujar Kapolsek Sungai Durian, Iptu Tri Wibawa dikutip dari keterangan resminya, Selasa (21/5).

Proses pencarian jasad korban memakan waktu tiga hari sejak dilaporkan hilang pada Minggu (18/5) hingga akhirnya ditemukan pagi tadi.

Jasad korban ditemukan dalam kondisi tengkurap dan mengambang sekitar 100 meter dari lokasi awal diduga diterkam buaya di Sungai Manunggul.

Tim gabungan kemudian mengevakuasi jenazah ke Puskesmas Sungai Durian Kotabaru untuk pemeriksaan medis.

Sebelumnya, SM dilaporkan hilang pada Minggu (18/5) petang saat memancing di Sungai Manunggul, Desa Manunggul Lama, Kecamatan Sungai Durian.

Korban merupakan warga Desa Manunggul Lama RT 02, Kecamatan Sungai Durian.

Kapolsek Sungai Durian bersama TNI dan Basarnas segera membentuk tim pencarian.

Mereka menyisir sejumlah titik di sepanjang aliran sungai yang diduga menjadi lokasi awal kejadian.

Setelah upaya pencarian intensif selama tiga hari, korban akhirnya ditemukan dalam keadaan meninggal dunia dan langsung dievakuasi ke fasilitas kesehatan terdekat.

Tinggalkan Balasan